UNISMA Malang International Community Service
OIA UNISMA Malang membuka kesempatan bagi mahasiswa dan dosen untuk mengikuti kegiatan pengabdian masyarakat internasional berupa kegiatan penghijauan (penanaman pohon), membersikan sampah di pantai serta penyuluhan kebersihan dan kesehatan bersama dengan mahasiswa/relawan dari mancanegra.
- Nama Kegiatan: UNISMA- ICS International Community Services
- Tema Kegiatan: “Going Green and Living in Harmony for Global Civilization”
- Penyelenggara : OIA UNISMA Malang bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Malang
- Tempat: Pantai Gua Cina dan Watu Leter, Desa Sitiarjo, Sumber Manjing Wetan.
- Waktu Pelaksanaan: Hari Sabtu, minggu kedua pada bulan Juni setiap tahun.
- Batas Waktu Pendaftaran: 1 Mei
Selain itu OIA UNISMA Malang juga membuka kesempatan bagi mahasiswa dan dosen UNISMA Malang untuk melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di lembaga mitra UNISMA Malang di luar negeri antara lain: Australia, Azerbaijan, Brunei Darussalam, Canada, India, Japan, Malaysia, People Republic of China, Philippines, Qatar, Russia, Saudi Arabia, South Korea, Taiwan, Thailand, Timor Leste, United Kingdom, United States of America, Uzbekistan, dan Vietnam.
Kegiatan Pengabdian Masyarakat UNISMA Malang di luar negeri akan dilaksanakan bekerja sama dengan PCINU Internasional dan Kedutaan Besar Republik Indonesia di luar negeri. Adapun peserta yang akan menjadi sasaran pengabdian masyarakat adalah warga negara Indonesia di luar negeri, utamanya adalah tenaga kerja Indonesia/tenaga kerja wanita.
Persyaratan:
- Terdaftar aktif sebagai Mahasiswa/Dosen UNISMA Malang
- Bagi mahasiswa mendapatkan persetujuan dari kedua orang tua/wali
- Berkelakuan baik
- Memiliki kemampuan Bahasa Asing dengan dibuktikan dengan sertifikat kemampuan Bahasa Asing Internasional
- Bersedian mengikuti persyaratan dan ketentuan yang telah ditentukan oleh lembaga mitra di luar negeri
- Bersedia menanggung biaya pesawat (Pergi-Pulang) dan biaya hidup secara mandiri.
Informasi lebih lanjut:
OIA UNISMA Malang
Jalan Mayjend Haryono 193, Malang East Java, Indonesia, Postal Code 65144
Tel.: +62 (0) 341 551 932 or +62 (0) 341551 822 ext. 159 Fax: +62 (0) 341 552 249. E-mail: oia@unisma.ac.id website: www.kui.unisma.ac.id
Send us an email or a message via WhatsApp if you have any questions:
- Dr. Imam Wahyudi Karimullah, SS., MA: +628128158118
- Syaiful Sulaiman, S.Pd: +6285230665099